banner 728x250

Pemerintah Desa Marga Jaya Laksanakan Musrembangdes Tahun Anggaran 2025

Exif_JPEG_420
Exif_JPEG_420

RZAPUBLIK.COM – Badan musyawarah Desa Desa Marga Jaya melaksanakan Musyawarah perencanaan pembangunan Desa (Musrenbangdes) akhir tahun untuk perencanaan pembangunan Desa tahun Anggaran 2025 Bersama pemerintah Desa dan unsur Tripika kecamatan Padang Jaya kabupaten Bengkulu Utara, propinsi Bengkulu, serta tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pendidik, Tokoh Tim PKK dan Undangan lainnya, musyawarah berlangsung di Balai Desa setempat, Selasa (28/11/2023).

 

Exif_JPEG_420

Ketua BPD Desa Marga Jaya Hendri Wijaya dalam pidatonya kesempatan selaku pimpinan musyawarah, Menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan bekerja keras atas terlaksananya Musrenbangdes terusus kepada pemerintah Desa Marga Jaya yang telah membantu mempasilitasi sehingga terlasana acara ini dengan sukses.Jelas Hendri.

Kepada peserta musyawarah yang menjadi perwakilan masyarakat kami mempersilahkan untuk mengajukan usulan, dari usulan tersebut nantinya akan menjadi prioritas dan akan kita Bawak ke musrembancam yang di perkira akan dilaksanakan pada tahun Anggaran 2025 Mendatang,” Ujar Henri

 

Exif_JPEG_420

Musrenbangdes Desa Marga Jaya yang di laksanakan pada tahun anggaran 2023, Untuk perencanaan pembangunan Desa tahun anggaran 2025 Yang dipimpin oleh ketua BPD Hendri Wijaya. Dibuka oleh Maman Suherman,S.S.TP, Camat kecamatan Padang Jaya, dalam sambutannya Camat menyampaikan, Musrenbangdes, adalah tahapan perencanaan pembangunan Desa Untuk tahun 2025 Mendatang dan pembentukan Tim sebagai perwakilan untuk menghadiri Musrembancam di Kecamatan.

Kepala desa Marga Jaya Misto Dalam sambutannya  mengatakan bahwa tim yang dibentuk nantinya juga menerima masukan, usul dan pendapat terkait program kerja yang akan dibahas dalam Musrenbangdes, Usulan tersebut meliputi bidang penyelenggaraan pemerintahan desa, pelaksanaan pembangunan desa, pembinaan kemasyarakatan, pemberdayaan masyarakat maupun bidang penanggulangan bencana keadaan darurat serta mendesak desa.

“Musyawarah perencanaan pembangunan desa ini wajib kita laksanakan, kalau tidak di laksanakan akan menjadi tanggung jawab pemerintah desa,”ungkap Misto

 

Exif_JPEG_420

Melalui kesempatan ini Kepala Desa Marga Jaya, Misto juga menyampaikan Pesan khusus kepada Camat Padang jaya untuk menyampaikan ucapan terimakasih beliau kepada Bupati Bengkulu Utara,Ir.H. Mian atas semua arahan dan petunjuk nya, Juga Menyampaikan Musrenbangdes yang di laksanakan pada hari ini untuk perencanaan Pembangunan Desa pada tahun anggaran 2025 dan usulan untuk APBD kabupaten dan provinsi.Jelas Misto.

“Muda – mudahan di tahun depan apa yang di usulkan Masyarakat bisa terleasasi dan bisa melaksanakan pembangunan Baik pisik mu non pisik sesuai harapan dan usulan masyarakat,” kata Misto

Kades Marga Jaya, Misto Berharap agar masyarakat bisa saling mendukung dan bekerjasama dalam tahap pembangunan desa dan bisa menjaga bangunan yang sudah ada baik fisik maupun nonfisik, supaya bisa di manfaatkan oleh masyarakat dan generasi penerus kedepannya.Tutup Misto.

PIMPINAN REDAKSI : GUNAWAN

Editor: Gunawan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *